Soal-Soal Latihan UASBN SD 2010-2011
Ujian
Akhir sebenarnya sebuah proses yang dialami oleh hampir seluruh siswa
yang bersekolah. Tidak ada yang istimewa dari Ujian Akhir.
Ketika pemerintah memberlakukan sistem
Ujian Akhir secara nasional dengan nama UASBN yang sekarang berganti
nama Ujian Nasional (UN), maka tidak sedikit pandangan yang kontra namun
ada pula yang pro. meskipun mekanismenya berbeda dengan UN SMP maupun
SMA, namun tetap saja segala bentuk ujian yang berlabel nasional akan
menjadi sebuah proses yang “menakutkan. Sehingga tidak sedikit yang
melakukan berbagai cara yang kadang malah tidak mendidik dan merugikan
siswa/anak kelak dikemudian hari.
Terlepas dari pandangan pro dan kontra
tentang Ujian Nasional (UASBN), maka saya mengajak kepada seluruh
sekolah, guru orang tua dan siswa kelas VI untuk mempersiapkan diri
lebih awal. Karena tindakan inilah yang paling bijaksana yang perlu
dilakukan.
Untuk membantu rekan-rekan guru, orang
tua dan siswa dalam menghadapi UASBN maka telah menjadi agenda rutin
saya untuk turut menyumbangkan pemikiran dan karya dalam bentuk latihan
soal-soal.
Paket-paket soal latihan kali ini saya
beri judul SMART UASBN dengan harapan para siswa menjadi lebih pintar
dan tidak perlu takut menghadapi UN (UASBN) 2010-2011. Paket-peket soal
ini saya susun berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan (SKL) dan mengacu
pada Kisi-Kisi Soal UASBN yang terdapat dalam Permendiknas no 2 tahun
2011.
Mudah-mudahan paket latihan soal-soal ini
dapat menjdi sarana yang tepat bagi siswa untuk meraih sukses UASBN
2010-2011. Apabila ada kesalahan editing dan kekurangan dalam pembuatan
soal ini saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. “SELAMAT BELAJAR, SEMOGA
SUKSES”
Catatan:
Sepanjang waktu memungkinkan Insya’ Allah
saya akan tambahkan paket-paket berikutnya, jangan lupa untuk
berkunjung kembali di website ini.
SMART UASBN 2010-2011 MATEMATIKA PAKET 1 (revisi)SMART UASBN 2010-2011 MATEMATIKA PAKET 2
BIMBEL MAT 1, BIMBEL MAT 2, BIMBEL MAT 3
BIMBEL MAT 4, BIMBEL MAT 5
DOWNLOAD SOAL-SOAL LATIHAN DI BOX. NET
Untuk memudahkan mendownload soal-soal latihan diatas bisa juga lewat BOX.Net seperti di bawah ini:
Langkah-langkah download:
- Klik judul soal
- Klik download
- Simpan file, klik save
- Tunggu sampai selesai
- Jika tampilan Box.net tidak tampak berarti komputer anda harus diinstal flash player dulu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar